Apa Itu Integritas

  • |
  • 13 September 2022
Post image

Integritas sebenarnya bukan kata asing yang jarang terdengar. Pada dasarnya, ada banyak pembahasan mengenai topik ini. Bahkan, ketika masuk ke lingkungan kerja sekalipun ada yang namanya integritas kerja. Tidak jarang juga akan kita pelajari di sekolah. Lantas, apa sih sebenarnya yang dimaksud dengan integritas?

Pengertian Integritas

Integritas ini berkaitan dengan sikap yang kita miliki baik ketika ada orang maupun tidak ada orang sekalipun. Jadi, ketika kita memegang teguh sebuah aturan atau norma yang berlaku. Maka, kita akan selalu bersikap profesional. Tidak peduli siapapun yang tengah kita hadapi, tua, muda, kaya ataupun miskin. Dan juga, tetap akan berlalu jujur, serta berdedikasi tinggi terhadap apapun yang mereka pegang saat itu.

Biasanya, orang yang memiliki integritas tinggi tidak akan mudah terhasut. Bahkan tidak akan memiliki sifat bermuka dua. Karena, mereka tahu apa etika dan norma untuk berbagai keadaan (situasi). Inilah mengapa dalam bisnis atau lingkungan pekerjaan banyak yang membutuhkan seseorang dengan nilai Integritas tinggi ini.

Ciri-Ciri Orang Dengan Integritas Tinggi

Karena Integritas ini berhubungan dengan konsistensi dan sikap. Maka, ada beberapa ciri-ciri yang bisa kita nilai dari seseorang, seperti:

  • Jika mereka berjanji maupun berkata maka akan selalu ditepati. Tidak akan mengingkari janji tanpa ada alasan yang jelas.
  • Akan selalu terlihat disiplin dan rajin. Baik ketika diawasi maupun tidak diawasi sekalipun. Di dalam dunia kerja kita mengetahui adanya masa training bukan? Nah, orang yang berintegritas tinggi pasti akan memperlihatkan perilaku baik selama masa training maupun sudah dianggap sebagai seorang karyawan.
  • Tidak memiliki niat buruk, bermuka dua ataupun memiliki banyak modus tertentu.
  • Tidak memiliki perbedaan tingkah laku baik dari satu orang ke orang lainnya. Atau dari satu tempat ke tempat lainnya.

Sikap Membangun Integritas

Untuk bisa membangun integritas tinggi maka seseorang harus punya beberapa contoh sikap baik. Kali ini, kita juga akan membahas apa saja sikap yang harus dimiliki oleh seseorang agar bisa dinyatakan sebagai pemilik integritas tinggi, yakni:

  • Jujur : Sudah pasti jika anda tercap sebagai orang dengan integritas baik, maka akan bersikap jujur. Karena, mereka yang menjaga integritas ini akan berusaha bekerja dengan baik walaupun tanpa ada yang mengawasi. Sehingga akan selalu berbuat jujur dan tidak akan takut mengakui jika ada kesalahan sekalipun.
  • Hormat : Orang-orang pilihan juga akan berlaku hormat kepada siapapun. Bukan menjadi orang yang harus melayani semua orang. Tapi, memiliki sikap yang tunduk dan tidak akan meremehkan siapapun.
  • Sopan : Pasti bisa kita bayangkan jika sikap ini tidak dimiliki oleh seseorang, bukan? Pastinya orang tersebut akan lebih banyak melakukan hal buruk. Karena orang yang memiliki sifat sopan akan selalu berusaha menjaga sikap mereka kapanpun dan dimanapun mereka berada.
  • Bertanggung Jawab : Orang yang selalu menjaga etika pasti akan berusaha bertanggung jawab. Tidak peduli apapun masalah dan persoalan yang tengah mereka hadapi. Sebisa mungkin mereka akan selalu berusaha memenuhi tuntutan dan tanggung jawab yang mereka terima.
  • Bekerja Keras : Jika seseorang memang memegang teguh etika dan moral dalam bertindak. Maka, mereka juga akan memiliki sikap pekerja keras. Agar bisa mencapai target yang sudah ditentukan dari awal.

Setelah melihat ciri-ciri dan sikap yang dimiliki oleh seseorang dengan integritas tinggi. Maka, sampai di sini anda pasti paham mengapa orang seperti ini mudah disukai bahkan dicari dalam berbagai aspek kehidupan, bukan?

You May Also Like

Apa Itu Gerak Lokomotor
  • 13 Sep, 2022

Apa Itu Gerak Lokomotor

Setiap makhluk hidup sejatinya mengalami pergerakan semasa hidup mereka. Begitu juga manusia, hewan hingga tumbuhan. Namun, setiap pergerakan yang …

Apa Itu Recycle
  • 13 Sep, 2022

Apa Itu Recycle

Istilah Recycle bukan salah satu istilah asing yang baru pertama kali kita dengar, bukan? Sebenarnya sudah ada banyak contoh dan kata ini juga sering …